How to improve listening comprehension
Beberapa orang mungkin menyarankan Anda untuk mengikuti kursus bahasa Inggris agar kemampuan listening
Anda meningkat. Namun, bagaimana kalau Anda tidak punya waktu mengikuti
kursus tersebut? Bagaimana kalau Anda tidak punya dana untuk kursus
tersebut?Jangan bersedih. Masih banyak cara alternatif yang bisa Anda lakukan. Berikut 6 cara meningkatkan kemampuan listening bahasa Inggris yang dapat Anda coba mulai hari ini.
1. Mendengarkan Lagu Favorit Berbahasa Inggris
Mendengarkan lagu-lagu berbahasa Inggris merupakan cara yang paling mudah, cepat, dan juga menyenangkan untuk mendongkrak kemampuan listening.Lagu yang dapat Anda dengarkan pun berbagai macam tergantung selera musik Anda (pop, rock, jazz, dan atau country).
Selain itu, jika Anda ingin sebuah cara yang lebih menarik untuk melatih keterampilan listening dengan lagu, cobalah belajar bersama teman yang juga memiliki tujuan yang sama.
Pilih salah seorang teman, kemudian buatlah janji untuk saling mengenalkan satu buah lagu berbahasa Inggris yang jarang diketahui orang.
2. Menonton Video YouTube Berbahasa Inggris
Saat ini sudah banyak sekali video-video di YouTube yang bisa Anda tonton untuk melatih kemampuan bahasa Inggris. Dengan melihat video, sambil mendengarkan kita juga mendapatkan visual mengenai pembahasan apa yang sedang dibicarakan.Yang paling populer saat ini, Anda dapat mengakses vlog (video blog) berbahasa Inggris d imana para vlogger biasanya akan bercerita mengenai kehidupan pribadi mereka, tutorial, dan sebagainya melalui sebuah video berdurasi pendek.
Sangat banyak channel YouTube yang dapat meningkatkan kemampuan listening Anda. Anda hanya perlu mengetikkan kata kunci hal-hal apa yang Anda sukai kemudian tonton dan degarkan video-video tersebut.
3. Mendengarkan Podcast Orang Bule
Mendengarkan podcast merupakan sebuah cara yang paling sederhana untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris bagi Anda yang cukup sibuk, karena dapat dilakukan sambil Anda mengerjakan pekerjaan Anda.
Anda bisa saja mendengarkan podcast saat perjalanan menuju dan pulang kantor, sambil memasak, membersihkan rumah, jogging, dan kapan pun Anda mau. Cukup menakjubkan karena Anda juga mendapatkan kemampuan multi-tasking dengan hal ini.
Untuk Anda yang ingin mempelajari bahasa Inggris dengan aksen British, Anda dapat mencoba beberapa podcast ini :
- BBC Radio 4 (memiliki ratusan podcast yang dapat diakses, seperti Drama of The Week, Comedy of the Week, dan The Archers Omnibus)
- TEDTalks Audio (bermoto “Ideas worth spreading” dengan pembicaraan sekitar 3-18 menit dan berbagai topik yang bervariasi)
- Business English Pod (sangat cocok untuk Anda yang berkecimpung di dunia bisnis, seperti cara-cara mengatasi krisis saat rapat dan sebagainya)
- VOA – Voice of America Learning English (mengenai berita-berita internasional, dokumentasi pengetahuan alam, sejarah dan kebudayaan Amerika)
- AllEarsEnglish (dengan episode sekitar 5-10 menit, disiarkan oleh dua orang guru bahasa Inggris, berisi tips mengenai belajar atau bekerja, serta bersosialisasi di lingkungan Amerika)
4. Menonton Acara atau Berita TV Berbahasa Inggris
Cara lain meningkatkan kemampuan listening Anda adalah dengan menonton TV series. Namun tidak sembarang menonton saja, namun segala percakapan yang ada dalam tontonan perlu disimak (to listen) bukan hanya didengar sambil lalu (to hear).Anda dapat belajar menyimak dari berbagai macam acara TV, dari mulai berita internasional hingga dari tontonan yang ringan seperti TV series.
Saya sendiri lebih banyak menonton TV series dengan genre sitkom, karena biasanya bercerita tentang kehidupan sehari-hari. Ada beberapa trik khusus saat menonton TV series sehingga kemampuan bahasa Inggris meningkat.
JIka Anda masih belum cukup percaya diri untuk menonton tanpa subtitle, Anda bisa mengatur subtitle dalam bahasa Inggris, sehingga semua hal yang diucapkan dapat Anda baca dan lebih mudah dimengerti.
Dengan ini, Anda tidak hanya membaca saat menonton namun juga mendengarkan cara-cara pengucapan yang benar dan mempelajari aksen yang digunakan.
Mungkin awalnya akan terasa sulit karena ada beberapa kata dalam subtitle yang tidak Anda ketahui artinya. Anda dapat mengatasinya dengan mencatat kata-kata tersebut lalu dicari artinya, atau memberi jeda sebentar (pause) untuk mencari artinya sehingga lebih mengerti apa yang ditonton.
Setelah beberapa saat, grammar Anda pun bertambah dan akan terbiasa dengan subtitle bahasa Inggris.
Beberapa TV series yang cukup direkomendasikan untuk Anda yang ingin meningkatkan kemampuan listening :
- How I Met Your Mother
- Friends
- Sherlock
- House of Cards
- The Big Bang Theory
- The Simpsons
- Suits
5. Menutup Teks Subtitle Film Berbahasa Inggris di TV
Saat sudah mahir menggunakan subtitle bahasa Inggris untuk menonton, tahap selanjutnya Anda dapat menonton tanpa menggunakan subtitle.Awalnya hal ini mungkin cukup memusingkan karena kecepatan berbicara native speaker yang sangat cepat sehingga sulit dicerna.
Namun jangan berputus asa dahulu. Cobalah untuk menonton suatu film hingga akhir atau satu episode TV series tanpa menggunakan subtitles. Walaupun sulit, hal ini akan memaksa Anda untuk benar-benar menyimak apa sebetulnya yang dikatakan para aktor dan aktris di film tersebut.
6. Biasakan Mengobrol dalam Bahasa Inggris
Jika Anda mempunyai teman dengan kemampuan bahasa Inggris yang lebih baik dari Anda, jangan ragu untuk mengobrol dalam bahasa Inggris dengannya.Dengan mengobrol Anda dapat mendengarkan teman secara langsung sambil melihat ekspresi wajah. Topik pembicaraannya bebas, misalnya hal-hal yang teman Anda dan Anda sukai.
Apalagi sekarang di beberapa kota sudah diterapkan English Day, yaitu satu hari berkomunikasi dalam bahasa Inggris. Buatlah waktu English Day Anda sendiri untuk terus mengasah kemampuan listening Anda.
Itulah 6 cara yang dapat Anda lakukan untuk meningkatkan kemampuan listening. Hal terpentingnya adalah Anda perlu bersemangat dan memiliki kemauan yang kuat, karena terkadang tidak mudah mendengarkan pembicaraan yang Anda setengah mengerti atau bahkan tidak mengerti sama sekali.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar